Bank Mandiri masih targetkan kredit korporasi 11%



JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk tidak merevisi target pertumbuhan kredit korporasi untuk kinerja di semester II-2017. Direktur Wholesale Banking Bank Mandiri Royke Tumilaar menyampaikan, pihaknya masih membidik pertumbuhan dua digit pada segmen kredit korporasi.

“Target kredit korporasi tumbuh 10%-11% di tahun ini,” kata Royke, kepada KONTAN, di akhir pekan.

Dengan asumsi tersebut maka pencapaian kredit korporasi berkisar Rp 253,33 triliun - Rp 255,63 triliun di akhir tahun 2017 dari perhitungan realisasi kredit korporasi sebesar Rp 230,3 triliun di akhir tahun 2016.


Sebelumnya, bank berpelat merah ini menargetkan kredit korporasi tumbuh 11% di semester I-2017. Adapun, realisasi kredit korporasi mencapai Rp 234,7 triliun atau tumbuh 26,8% di kuartal I-2017 dibandingkan posisi Rp 185,2 triliun di kuartal I-2016.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto