JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk merestrukturisasi kredit PT Polyprima Karyareksa sebesar U$$ 144,5 juta (outstanding). Restrukturisasi melibatkan investor strategis, yakni Indorama Group. "Lewat perjanjian restrukturisasi hutang ini, Bank Mandiri dapat mencatat kredit atas nama PT Polyprima Karyareksa sebagai performing loan. Hal ini berarti meningkatkan pula kualitas performing asset dari Bank Mandiri," ujar Direktur Utama Bank Mandiri Zulkifli Zaini dalam keterangan pers, Kamis (1/12). Zulkifli menjelaskan Polyprima Karyareksa merupakan debitur bermasalah yang berhenti beroperasi sejak Oktober 2007. Perusahaan penghasil purified terepthalic acid (PTA) dengan kapasitas 450 tibu ton pertahun ini membutuhkan pemodal guna mengoperasikan kembali pabriknya.
Bank Mandiri restrukturisasi kredit Polyprima Karyareksa senilai US$ 144,5 juta
JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk merestrukturisasi kredit PT Polyprima Karyareksa sebesar U$$ 144,5 juta (outstanding). Restrukturisasi melibatkan investor strategis, yakni Indorama Group. "Lewat perjanjian restrukturisasi hutang ini, Bank Mandiri dapat mencatat kredit atas nama PT Polyprima Karyareksa sebagai performing loan. Hal ini berarti meningkatkan pula kualitas performing asset dari Bank Mandiri," ujar Direktur Utama Bank Mandiri Zulkifli Zaini dalam keterangan pers, Kamis (1/12). Zulkifli menjelaskan Polyprima Karyareksa merupakan debitur bermasalah yang berhenti beroperasi sejak Oktober 2007. Perusahaan penghasil purified terepthalic acid (PTA) dengan kapasitas 450 tibu ton pertahun ini membutuhkan pemodal guna mengoperasikan kembali pabriknya.