JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk akan menambah kantor cabang di awal 2011, sebagai salah satu strategi meningkatkan dana simpanan masyarakat atau dana pihak ketiga (DPK). Bank pelat merah ini berencana menambah 60 kantor baru di seluruh Indonesia yang terdiri atas 6 Kantor Cabang Pembantu (KCP) dan 54 Kantor Kas (KK) dalam tahun ini. Berdasarkan data sementara alias unaudited, Bank Mandiri ini berhasil menghimpun DPK sebesar Rp 337,5 triliun pada akhir 2010, atau tumbuh 9,66% dari Rp 307,75 triliun pada Desember 2009. Hari ini (26/1), bank dengan lambang pita kuning ini meresmikan kantor kas Bogor Sentul City sebagai langkah awal perluasan jaringan kantor. Dengan begitu, total kantor cabang Bank Mandiri mencapai 1.171 buah, di luar cabang unit bisnis mikro. Dari jumlah tersebut, sebanyak 977 unit berstatus Kantor Cabang (KC) dan Kantor Cabang Pembantu (KCP) serta 194 unit berupa Kantor Kas (KK).
Bank Mandiri tambah 60 kantor cabang baru di 2011
JAKARTA. PT Bank Mandiri Tbk akan menambah kantor cabang di awal 2011, sebagai salah satu strategi meningkatkan dana simpanan masyarakat atau dana pihak ketiga (DPK). Bank pelat merah ini berencana menambah 60 kantor baru di seluruh Indonesia yang terdiri atas 6 Kantor Cabang Pembantu (KCP) dan 54 Kantor Kas (KK) dalam tahun ini. Berdasarkan data sementara alias unaudited, Bank Mandiri ini berhasil menghimpun DPK sebesar Rp 337,5 triliun pada akhir 2010, atau tumbuh 9,66% dari Rp 307,75 triliun pada Desember 2009. Hari ini (26/1), bank dengan lambang pita kuning ini meresmikan kantor kas Bogor Sentul City sebagai langkah awal perluasan jaringan kantor. Dengan begitu, total kantor cabang Bank Mandiri mencapai 1.171 buah, di luar cabang unit bisnis mikro. Dari jumlah tersebut, sebanyak 977 unit berstatus Kantor Cabang (KC) dan Kantor Cabang Pembantu (KCP) serta 194 unit berupa Kantor Kas (KK).