PT Bank Mega Tbk terus menggenjot pertumbuhan kartu kredit dengan meluncurkan produk terbarunya "Mega Corporate Card".Direktur Retail Banking Bank Mega Kostaman Thayib bilang, produk baru ini membidik pangsa pasar korporasi besar dan menengah yang dalam kesehariannya banyak melakukan transaksi dengan kecepatan dan urgenitas tinggi. Potensi pasar korporasi yang sangat baik menjadi latar belakang Bank Mega meluncurkan Mega Corporate Card. Selain itu, dengan kartu kredit baru ini bank juga ingin membuat divesifikasi produk kartu kredit, mengoptimalkan pengelolaan risiko bank dan meningkatkan volume penjualan volume kartu kredit bank Mega. Hingga akhir Desember 2009, Bank Mega telah menerbitkan 650.734 kartu. Jumlah nasabah kartu kredit ini meningkat 33% dibandingkan akhir tahun 2008 yang mencapai 491.835 kartu.
Bank Mega Luncurkan Kartu Kredit Korporasi
PT Bank Mega Tbk terus menggenjot pertumbuhan kartu kredit dengan meluncurkan produk terbarunya "Mega Corporate Card".Direktur Retail Banking Bank Mega Kostaman Thayib bilang, produk baru ini membidik pangsa pasar korporasi besar dan menengah yang dalam kesehariannya banyak melakukan transaksi dengan kecepatan dan urgenitas tinggi. Potensi pasar korporasi yang sangat baik menjadi latar belakang Bank Mega meluncurkan Mega Corporate Card. Selain itu, dengan kartu kredit baru ini bank juga ingin membuat divesifikasi produk kartu kredit, mengoptimalkan pengelolaan risiko bank dan meningkatkan volume penjualan volume kartu kredit bank Mega. Hingga akhir Desember 2009, Bank Mega telah menerbitkan 650.734 kartu. Jumlah nasabah kartu kredit ini meningkat 33% dibandingkan akhir tahun 2008 yang mencapai 491.835 kartu.