JAKARTA. Limpahan dana amnesti pajak tak membuat perbankan terlena. Memasuki kuartal II, perbankan merilis sederet strategi untuk mendongkrak dana pihak ketiga (DPK) valuta asing (valas). Tengok saja PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang baru meluncurkan fitur BritAma Valas Rencana di awal pekan ini. Fitur ini dapat diakses di aplikasi mobile banking BRI. Lewat fitur anyar ini, nasabah bisa mentransfer dana dalam bentuk valas. Kepala Divisi Mass Banking BRI Ani Hidayat mengatakan, dari fitur baru tersebut, BRI menargetkan dapat menyumbang sebesar Rp 1,56 triliun terhadap total DPK dari nasabah valas lebih dari 14.000.
Bank memupuk likuditas valas
JAKARTA. Limpahan dana amnesti pajak tak membuat perbankan terlena. Memasuki kuartal II, perbankan merilis sederet strategi untuk mendongkrak dana pihak ketiga (DPK) valuta asing (valas). Tengok saja PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang baru meluncurkan fitur BritAma Valas Rencana di awal pekan ini. Fitur ini dapat diakses di aplikasi mobile banking BRI. Lewat fitur anyar ini, nasabah bisa mentransfer dana dalam bentuk valas. Kepala Divisi Mass Banking BRI Ani Hidayat mengatakan, dari fitur baru tersebut, BRI menargetkan dapat menyumbang sebesar Rp 1,56 triliun terhadap total DPK dari nasabah valas lebih dari 14.000.