KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kenaikan suku bunga acuan atau BI rate menjadi 5,5% diprediksi akan mempengaruhi kinerja bank menengah kecil. Riset Yuanta Sekuritas menyebutkan, bank besar diproyeksi tak akan banyak terpengaruh risiko kenaikan bunga acuan karena mereka memiliki kemampuan pengendalian biaya dana dengan pengelolaan dana murah. Begitu juga riset Mirae Asset Sekuritas Indonesia. Mirae menyebut, margin bank tahun ini akan tertekan dengan naiknya bunga acuan. Hal ini karena sensitifitas kenaikan bunga deposito lebih tinggi dibandingkan dengan bunga kredit. Dengan kenaikan bunga acuan dan dengan pertumbuhan ekonomi yang belum terlalu kencang, Mirae memproyeksi ini bisa berefek ke pertumbuhan kredit perbankan.
Bank menengah kecil tersengat kenaikan bunga acuan bank sentral
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kenaikan suku bunga acuan atau BI rate menjadi 5,5% diprediksi akan mempengaruhi kinerja bank menengah kecil. Riset Yuanta Sekuritas menyebutkan, bank besar diproyeksi tak akan banyak terpengaruh risiko kenaikan bunga acuan karena mereka memiliki kemampuan pengendalian biaya dana dengan pengelolaan dana murah. Begitu juga riset Mirae Asset Sekuritas Indonesia. Mirae menyebut, margin bank tahun ini akan tertekan dengan naiknya bunga acuan. Hal ini karena sensitifitas kenaikan bunga deposito lebih tinggi dibandingkan dengan bunga kredit. Dengan kenaikan bunga acuan dan dengan pertumbuhan ekonomi yang belum terlalu kencang, Mirae memproyeksi ini bisa berefek ke pertumbuhan kredit perbankan.