KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perbankan semakin gencar menggelontorkan Kredit Usaha Rakyat (KUR). Salah satunya, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI), tengah mengajukan penambahan kuota penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) sebesar Rp 3 triliun. General Manager Bisnis Usaha Kecil BNI Bambang Setyatmojo menyatakan, penambahan ini lantaran pasar KUR terutama UMKM masih terbuka luas. "Masih banyak yang belum tersentuh KUR," ujar Bambang kepada Kontan.co.id, Senin (6/8). Bank yang melantai di bursa saham dengan nama BBNI ini sudah menyalurkan KUR Rp 9,85 triliun kepada 68.000 debitur hingga Juli 2018. Artinya, BNI sudah menyalurkan 73,28% dari target tahunan pada Juli 2018.
Bank mengajukan tambahan kuota KUR
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perbankan semakin gencar menggelontorkan Kredit Usaha Rakyat (KUR). Salah satunya, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI), tengah mengajukan penambahan kuota penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) sebesar Rp 3 triliun. General Manager Bisnis Usaha Kecil BNI Bambang Setyatmojo menyatakan, penambahan ini lantaran pasar KUR terutama UMKM masih terbuka luas. "Masih banyak yang belum tersentuh KUR," ujar Bambang kepada Kontan.co.id, Senin (6/8). Bank yang melantai di bursa saham dengan nama BBNI ini sudah menyalurkan KUR Rp 9,85 triliun kepada 68.000 debitur hingga Juli 2018. Artinya, BNI sudah menyalurkan 73,28% dari target tahunan pada Juli 2018.