JAKARTA. Pemegang saham PT Bank MNC Internasional berkomitmen untuk memperkuat modal bank MNC. Benny Purnomo, Direktur Utama Bank MNC mengatakan, pemegang saham berencana untuk menambahkan modal dengan cara aksi korporasi menggelar Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) atau right issue. “Dalam Rencana Bisnis Bank (RBB) kami akan melakukan right issue senilai Rp 500 miliar,” kata Benny, kemarin (9/1). Jika tak ada aral melintang, right issue ini akan dilaksanakan di kuartal III atau kuartal IV 2017. Benny bilang, melalui right issue tersebut maka modal bank milik Hary Tanoesoedibjo tersebut akan menjadi Rp 2,2 triliun. Per kuartal III-2016, rasio modal Bank MNC sebesar Rp 1,64 triliun dengan rincian modal inti sebesar Rp 1,54 triliun dan modal pelengkap sebesar Rp 94,37 miliar.
Bank MNC akan right issue Rp 500 M di Q3
JAKARTA. Pemegang saham PT Bank MNC Internasional berkomitmen untuk memperkuat modal bank MNC. Benny Purnomo, Direktur Utama Bank MNC mengatakan, pemegang saham berencana untuk menambahkan modal dengan cara aksi korporasi menggelar Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) atau right issue. “Dalam Rencana Bisnis Bank (RBB) kami akan melakukan right issue senilai Rp 500 miliar,” kata Benny, kemarin (9/1). Jika tak ada aral melintang, right issue ini akan dilaksanakan di kuartal III atau kuartal IV 2017. Benny bilang, melalui right issue tersebut maka modal bank milik Hary Tanoesoedibjo tersebut akan menjadi Rp 2,2 triliun. Per kuartal III-2016, rasio modal Bank MNC sebesar Rp 1,64 triliun dengan rincian modal inti sebesar Rp 1,54 triliun dan modal pelengkap sebesar Rp 94,37 miliar.