KONTAN.CO.ID - PT Bank Muamalat Indonesia Tbk melalui Lembaga Amil Zakat Nasional Baitulmaal Muamalat (BMM) memberikan beasiswa pendidikan kepada pelajar dan mahasiswa di 70 instansi pendidikan. Total beasiswa yang disalurkan senilai Rp700 juta. Direktur Bank Muamalat Karno mengatakan, kriteria utama penerima beasiswa ini adalah para pelajar dan mahasiswa yang berasal dari keluarga tidak mampu. Pemberian beasiswa ini merupakan bentuk ikhtiar perusahaan untuk membantu para pelajar agar dapat menyelesaikan studinya. “Sebagai bank pertama murni syariah di Indonesia kami tidak hanya fokus pada aspek bisnis, tetapi juga harus dapat memberikan manfaat kepada umat. Oleh karena itu, kami melaksanakan program beasiswa ini dengan harapan dapat meringankan beban biaya pendidikan para pelajar dan mahasiswa yang masuk dalam kategori tidak mampu,” ujarnya.
Bank Muamalat dan BMM Salurkan Beasiswa Pendidikan
KONTAN.CO.ID - PT Bank Muamalat Indonesia Tbk melalui Lembaga Amil Zakat Nasional Baitulmaal Muamalat (BMM) memberikan beasiswa pendidikan kepada pelajar dan mahasiswa di 70 instansi pendidikan. Total beasiswa yang disalurkan senilai Rp700 juta. Direktur Bank Muamalat Karno mengatakan, kriteria utama penerima beasiswa ini adalah para pelajar dan mahasiswa yang berasal dari keluarga tidak mampu. Pemberian beasiswa ini merupakan bentuk ikhtiar perusahaan untuk membantu para pelajar agar dapat menyelesaikan studinya. “Sebagai bank pertama murni syariah di Indonesia kami tidak hanya fokus pada aspek bisnis, tetapi juga harus dapat memberikan manfaat kepada umat. Oleh karena itu, kami melaksanakan program beasiswa ini dengan harapan dapat meringankan beban biaya pendidikan para pelajar dan mahasiswa yang masuk dalam kategori tidak mampu,” ujarnya.