KONTAN.CO.ID - Rencana PT Minna Padi Investama Sekuritas Tbk (PADI) mengakuisisi Bank Muamalat terbukti bukan isapan jempol. Kabar PADI ingin mengambil alih bank syariah pertama di Indonesia tersebut sudah terendus sejak akhir Juli 2017 (Harian KONTAN edisi 31 Juli 2017). Nah, lewat keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, Rabu (27/9), PADI mengumumkan rencana pembelian Bank Muamalat. PADI sudah menandatangani perjanjian pengambilan saham tersebut. Skemanya, PADI akan menjadi pemegang saham setelah terlebih dahulu bertindak sebagai pembeli siaga pada penerbitan saham baru dengan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) alias rights issue, Bank Muamalat. Nilai transaksi pembelian saham Bank Muamalat oleh PADI mencapai Rp 4,5 triliun.
Bank Muamalat dilepas Rp 4,5 triliun
KONTAN.CO.ID - Rencana PT Minna Padi Investama Sekuritas Tbk (PADI) mengakuisisi Bank Muamalat terbukti bukan isapan jempol. Kabar PADI ingin mengambil alih bank syariah pertama di Indonesia tersebut sudah terendus sejak akhir Juli 2017 (Harian KONTAN edisi 31 Juli 2017). Nah, lewat keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, Rabu (27/9), PADI mengumumkan rencana pembelian Bank Muamalat. PADI sudah menandatangani perjanjian pengambilan saham tersebut. Skemanya, PADI akan menjadi pemegang saham setelah terlebih dahulu bertindak sebagai pembeli siaga pada penerbitan saham baru dengan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) alias rights issue, Bank Muamalat. Nilai transaksi pembelian saham Bank Muamalat oleh PADI mencapai Rp 4,5 triliun.