KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Muamalat Indonesia Tbk menjalin kerjasama dengan PT Ammana Fintek Syariah (Ammana), sebuah perusahaan teknologi finansial (Tekfin) Syariah yang bergerak di bidang investasi peer-to-peer (P2P) lending. Bank Muamalat akan bertindak sebagai Agen rekening penampungan (escrow) bagi Ammana. Penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) Jasa Layanan Escrow antara Bank Muamalat dengan Ammana Fintek Syariah dilaksanakan pada hari Senin (15/4) di Muamalat Tower, Jakarta. Bank Muamalat diwakili oleh Achmad K. Permana selaku Chief Executive Officer (CEO), sedangkan Ammana Fintek Syariah diwakili oleh Lutfi Adhiansyah selaku CEO & Founder. Permana mengatakan, kehadiran perusahaan tekfin berbasis yariah merupakan solusi bagi masyarakat yang ingin berinvestasi namun tetap sesuai dengan prinsip syariah yakni tanpa riba.
Bank Muamalat jadi agen escrow tekfin Ammana
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Muamalat Indonesia Tbk menjalin kerjasama dengan PT Ammana Fintek Syariah (Ammana), sebuah perusahaan teknologi finansial (Tekfin) Syariah yang bergerak di bidang investasi peer-to-peer (P2P) lending. Bank Muamalat akan bertindak sebagai Agen rekening penampungan (escrow) bagi Ammana. Penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) Jasa Layanan Escrow antara Bank Muamalat dengan Ammana Fintek Syariah dilaksanakan pada hari Senin (15/4) di Muamalat Tower, Jakarta. Bank Muamalat diwakili oleh Achmad K. Permana selaku Chief Executive Officer (CEO), sedangkan Ammana Fintek Syariah diwakili oleh Lutfi Adhiansyah selaku CEO & Founder. Permana mengatakan, kehadiran perusahaan tekfin berbasis yariah merupakan solusi bagi masyarakat yang ingin berinvestasi namun tetap sesuai dengan prinsip syariah yakni tanpa riba.