Bank Muamalat optimistis penjualan SWR002 lebih tinggi dari seri sebelumnya



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Masa penawaran Cash Waqf Linked Sukuk (CWLS) Ritel seri SWR002 masih akan berlangsung hingga 3 Juni 2021. Salah satu mitra distribusi SWR002, Bank Muamalat optimistis penjualan SWR002 akan lebih tinggi dari SWR001. 

Penjualan SWR001 tercatat mencapai Rp 14,91 miliar. Hayunaji Sekretaris Perusahaan PT Bank Muamalat Indonesia Tbk optimistis volume penjualan dan jumlah wakif di SWR002 akan lebih tinggi dari seri sebelumnya. 

Penyebabnya, pada seri SWR001 masyarakat belum terlalu mengenal pada produk baru ini dan dibutuhkan literasi dan sosialisasi. 


Baca Juga: Pemerintah tetapkan 6 mitra distribusi penjualan Cash Waqf Linked Sukuk (CWLS) ritel

"Harapannya di seri SWR002 masyarakat dan nasabah sudah mulai mengenal investasi sosial ini dengan lebih baik," kata Hayunaji. 

Apalagi, masa penawaran SWR002 terbilang cukup panjang sudah dilakukan sejak 9 April hingga 3 Juni mendatang. 

Hayunaji mengatakan momentum Ramadahan yang bertepatan dengan penawaran SWR002 akan menarik lebih banyak nasabah untuk berinvestasi sosial. 

Untuk mempermudah transaksi, Bank Muamalat termasuk salah satu mitra distribusi yang menyediakan platform online melalui layanan internet banking dalam menawarkan SWR002.  Hayunaji mengatakan akan berusaha untuk menambah porsi investor institusi untuk membeli SWR002. Namun, tidak menutup kemungkinan jumlah pembeli dari investor ritel juga bertambah.

Selanjutnya: Midis bertambah dan dapat dibeli online, penjualan SWR002 diproyeksikan lebih tinggi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi