JAKARTA. Bank Pembangunan Daerah Papua (Bank Papua) berniat mengubah lini bisnisnya menjadi bank devisa. Bank Papua menargetkan perubahan bisnis ini bisa efektif Maret 2011. Menurut Direktur Utama Bank Papua Eddy R. Simulingga, Bank Indonesia (BI) sangat mendorong perubahan Bank Papua ini. "Tanggapan BI sangat positif. Kami berharap sebelum akhir 2010 atau paling tidak sebelum Maret 2011, BI sudah mengeluarkan izinnya," jelas Eddy kepada KONTAN, Rabu (22/9). Menurut Eddy, BI sangat mendukung rencana ini agar Bank Papua dapat memfasilitasi ekspor impor yang banyak dilakukan di Papua. "Tapi memang masih ada prosedur-prosedur yang harus dilakukan BI sebelum mengeluarkan izin pada kami untuk jadi bank devisa," tuturnya.
Bank Papua ingin menjadi bank devisa
JAKARTA. Bank Pembangunan Daerah Papua (Bank Papua) berniat mengubah lini bisnisnya menjadi bank devisa. Bank Papua menargetkan perubahan bisnis ini bisa efektif Maret 2011. Menurut Direktur Utama Bank Papua Eddy R. Simulingga, Bank Indonesia (BI) sangat mendorong perubahan Bank Papua ini. "Tanggapan BI sangat positif. Kami berharap sebelum akhir 2010 atau paling tidak sebelum Maret 2011, BI sudah mengeluarkan izinnya," jelas Eddy kepada KONTAN, Rabu (22/9). Menurut Eddy, BI sangat mendukung rencana ini agar Bank Papua dapat memfasilitasi ekspor impor yang banyak dilakukan di Papua. "Tapi memang masih ada prosedur-prosedur yang harus dilakukan BI sebelum mengeluarkan izin pada kami untuk jadi bank devisa," tuturnya.