JAKARTA. Perolehan laba bersih Bank Pundi Indonesia di semester I-2014 naik jauh di atas rata-rata bank lain yakni mencapai 570,65% secara year on year (yoy). Laba bersih Bank Pundi meningkat dari Rp 3,68 miliar di Juni 2013 menjadi Rp 24,68 miliar di Juni 2014. Paulus Wiranata, Direktur Utama Bank Pundi mengatakan kenaikan tersebut ditopang dari peningkatan margin bunga bersih, pertumbuhan kredit, dan efisiensi usaha."Pertumbuhan laba ini karena NIM kita naik, efisiensi biaya operasional terus dilakukan, serta kredit yang tumbuh," kata Paulus, Rabu (20/8). Hingga Juni 2014, kredit yang disalurkan Bank Pundi meningkat menjadi Rp 7,51 triliun atau tumbuh 25,58% (yoy). Sementara DPK Bank Pundi tumbuh 11,41% menjadi Rp 8,20 triliun. Sedangkan total asetnya meningkat menjadi Rp 9,57 triliun, naik 16,42%.
Bank Pundi raih kenaikan laba bersih 570,65%
JAKARTA. Perolehan laba bersih Bank Pundi Indonesia di semester I-2014 naik jauh di atas rata-rata bank lain yakni mencapai 570,65% secara year on year (yoy). Laba bersih Bank Pundi meningkat dari Rp 3,68 miliar di Juni 2013 menjadi Rp 24,68 miliar di Juni 2014. Paulus Wiranata, Direktur Utama Bank Pundi mengatakan kenaikan tersebut ditopang dari peningkatan margin bunga bersih, pertumbuhan kredit, dan efisiensi usaha."Pertumbuhan laba ini karena NIM kita naik, efisiensi biaya operasional terus dilakukan, serta kredit yang tumbuh," kata Paulus, Rabu (20/8). Hingga Juni 2014, kredit yang disalurkan Bank Pundi meningkat menjadi Rp 7,51 triliun atau tumbuh 25,58% (yoy). Sementara DPK Bank Pundi tumbuh 11,41% menjadi Rp 8,20 triliun. Sedangkan total asetnya meningkat menjadi Rp 9,57 triliun, naik 16,42%.