Bank Sentral Taiwan Terus Pelototi Hot Money



TAIPEI. Bank sentral Taiwan terus memelototi aliran duit asing yang masuk ke negeri itu. Meskipun pada Selasa (5/2) terlihat atus duit asing yang masuk ke Taiwan mengalami perlambatan. "Jika investor asing ingin masuk, seharusnya mereka tidak membiarkan uangnya menganggur," kata Spencer Lin, kepala biro pertukaran valuta asing, Bank Sentral Taiwan. Sekadar menginatkan Sejak 10 November 2009 silam, otoritas moneter Taiwan telah melarang orang Asing menyimpan duit dalam bentuk deposito berjangka.Senin kemarin Bank Sentral Taiwan bilang, secara keseluruhan arus modal asing yang masuk dalam dua sesi perdagangan telah melebihi investor lokal dalam membeli saham perusahaan lokal.


Editor: Syamsul Azhar