JAKARTA. Bunga obligasi PT Bank Pemerintah Daerah Sumatra Utara (Bank Sumut), lebih tinggi dari perkiraan analis sebelumnya. Kemarin (26/5), bank daerah ini mengumumkan kisaran bunga untuk obligasi yang ia terbitkan senilai total Rp 1 triliun. Sesuai rencana, Bank Sumut menerbitkan dua jenis obligasi. Perinciannya, obligasi III Bank Sumut Tahun 2011 dengan nilai maksimal Rp 600 miliar serta obligasi subordinasi I Bank Sumut Tahun 2011 yang memiliki nilai maksimal Rp 400 miliar. Untuk obligasi pertama yang bertenor lima tahun, Bank Sumut menawarkan bunga 9,5%-10,5% per tahun. Obligasi ini mendapat peringkat A+ dari PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo).
Bank Sumut tawarkan bunga 9,5%-11,5%
JAKARTA. Bunga obligasi PT Bank Pemerintah Daerah Sumatra Utara (Bank Sumut), lebih tinggi dari perkiraan analis sebelumnya. Kemarin (26/5), bank daerah ini mengumumkan kisaran bunga untuk obligasi yang ia terbitkan senilai total Rp 1 triliun. Sesuai rencana, Bank Sumut menerbitkan dua jenis obligasi. Perinciannya, obligasi III Bank Sumut Tahun 2011 dengan nilai maksimal Rp 600 miliar serta obligasi subordinasi I Bank Sumut Tahun 2011 yang memiliki nilai maksimal Rp 400 miliar. Untuk obligasi pertama yang bertenor lima tahun, Bank Sumut menawarkan bunga 9,5%-10,5% per tahun. Obligasi ini mendapat peringkat A+ dari PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo).