JAKARTA. Beberapa bank swasta mencari strategi memperkuat pertumbuhan kredit mikro non kredit usaha rakyat (KUR). Tujuannya satu, melawan gempuran KUR yang menjanjikan suku bunga relatif murah. Rata rata suku bunga mikro perbankan kini bertengger di kisaran 17%-19%. Padahal, bunga KUR hanya 9%. Vera Eve Lim, Direktur Keuangan Bank Danamon Indonesia tetap yakin bisnis mikro akan tetap tumbuh. Caranya adalah menyalurkan kredit dengan lebih efisien lewat unit mikro Danamon Simpan Pinjam (DSP). Untuk itu, DSP yang tak produktif, ke depan akan dievaluasi.
Bank swasta pacu kredit mikro non KUR
JAKARTA. Beberapa bank swasta mencari strategi memperkuat pertumbuhan kredit mikro non kredit usaha rakyat (KUR). Tujuannya satu, melawan gempuran KUR yang menjanjikan suku bunga relatif murah. Rata rata suku bunga mikro perbankan kini bertengger di kisaran 17%-19%. Padahal, bunga KUR hanya 9%. Vera Eve Lim, Direktur Keuangan Bank Danamon Indonesia tetap yakin bisnis mikro akan tetap tumbuh. Caranya adalah menyalurkan kredit dengan lebih efisien lewat unit mikro Danamon Simpan Pinjam (DSP). Untuk itu, DSP yang tak produktif, ke depan akan dievaluasi.