KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mengacu nilai asetnya, PT Bank Mandiri Syariah berukuran paling besar di antara tiga bank syariah entitas anak BUMN yang akan melakukan penggabungan usaha yaitu PT Bank BRI Syariah Tbk (BRIS), dan PT Bank BNI Syariah. Meskipun belum ada prospektus lengkap terkait skema merger, mengandaikan ukuran masing-masing entitas yang akan bergabung, secara pro rata, induk Bank Mandiri Syariah yaitu PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) akan dapat mendapat untung paling besar. Apalagi jika kelas bank hasil merger akan dikonsolidasikan kepada Bank Mandiri. Sebaliknya, induk BRI Syariah yaitu PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), dan PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) sebagai induk BNI Syariah bakal menyusut asetnya lantaran kehilangan konsolidasian atas entitas anaknya, sekaligus tak akan mengonsolidasikan bank hasil merger.
Bank syariah BUMN mau merger, siapa induk usaha yang paling diuntungkan?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mengacu nilai asetnya, PT Bank Mandiri Syariah berukuran paling besar di antara tiga bank syariah entitas anak BUMN yang akan melakukan penggabungan usaha yaitu PT Bank BRI Syariah Tbk (BRIS), dan PT Bank BNI Syariah. Meskipun belum ada prospektus lengkap terkait skema merger, mengandaikan ukuran masing-masing entitas yang akan bergabung, secara pro rata, induk Bank Mandiri Syariah yaitu PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) akan dapat mendapat untung paling besar. Apalagi jika kelas bank hasil merger akan dikonsolidasikan kepada Bank Mandiri. Sebaliknya, induk BRI Syariah yaitu PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), dan PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) sebagai induk BNI Syariah bakal menyusut asetnya lantaran kehilangan konsolidasian atas entitas anaknya, sekaligus tak akan mengonsolidasikan bank hasil merger.