KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Syariah Mandiri (BSM) berikan benefit Asuransi Jiwa secara free pada Produk Tabungan Mabrur/Mabrur Junior. Benefit ini diluncurkan dalam event Expo iB Vaganza yang diselenggarakan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di Malang selama tanggal 22-25 Maret 2018. Putu Rahwidhiyasa, Direktur Kepatuhan BSM menyampaikan selama ini Tabungan Mabrur dan Tabungan Mabrur Junior belum dilengkapi fitur asuransi. “Penambahan fitur asuransi ini untuk meningkatkan layanan terbaik bagi nasabah. Nasabah hanya merasakan benefitnya saja karena biaya preminya menjadi beban Mandiri Syariah” kata Putu Rahwidhiyasa dalam rilis yang diterima Kontan.co.id, Kamis (22/3). Benefit free asuransi ini berlaku bagi nasabah dengan saldo minimal Rp 5 juta, usia 17-75 tahun untuk Tabungan Mabrur dan 1-16 tahun untuk Tabungan Mabrur Junior.
Bank Syariah Mandiri beri asuransi gratis untuk nasabah haji
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Syariah Mandiri (BSM) berikan benefit Asuransi Jiwa secara free pada Produk Tabungan Mabrur/Mabrur Junior. Benefit ini diluncurkan dalam event Expo iB Vaganza yang diselenggarakan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di Malang selama tanggal 22-25 Maret 2018. Putu Rahwidhiyasa, Direktur Kepatuhan BSM menyampaikan selama ini Tabungan Mabrur dan Tabungan Mabrur Junior belum dilengkapi fitur asuransi. “Penambahan fitur asuransi ini untuk meningkatkan layanan terbaik bagi nasabah. Nasabah hanya merasakan benefitnya saja karena biaya preminya menjadi beban Mandiri Syariah” kata Putu Rahwidhiyasa dalam rilis yang diterima Kontan.co.id, Kamis (22/3). Benefit free asuransi ini berlaku bagi nasabah dengan saldo minimal Rp 5 juta, usia 17-75 tahun untuk Tabungan Mabrur dan 1-16 tahun untuk Tabungan Mabrur Junior.