JAKARTA. Alhamdulilah. Di pengujung akhir tahun lalu, PT Bank Syariah Mandiri (BSM) mengantongi suntikan modal sebesar Rp 300 miliar. Injeksi ini diberikan secara tunai oleh induk usahanya, yakni PT Bank Mandiri Tbk (BMRI). Tambahan modal tersebut, kata Yuslam Fauzi, Direktur Utama BSM, akan digunakan untuk ekspansi bisnis di sepanjang tahun ini dan tahun-tahun berikutnya. “Ini memang menjadi bagian dari Rencana Bisnis Bank 2012 – 2013,” ujarnya, Kamis (3/1). Selain itu, penyertaan modal Bank Mandiri terhadap BSM bakal menopang target pertumbuhan aset tahun ini yang dipatok mencapai 25%. Sekadar informasi, per kuartal ketiga 2012, BSM membukukan aset sebesar Rp 51 triliun. Sebesar Rp 42 triliun di antaranya mengalir untuk pembiayaan, terdiri dari usaha kecil dan menengah sebanyak Rp 33 triliun dan korporasi Rp 9 triliun.
Bank Syariah Mandiri kantongi modal tambahan
JAKARTA. Alhamdulilah. Di pengujung akhir tahun lalu, PT Bank Syariah Mandiri (BSM) mengantongi suntikan modal sebesar Rp 300 miliar. Injeksi ini diberikan secara tunai oleh induk usahanya, yakni PT Bank Mandiri Tbk (BMRI). Tambahan modal tersebut, kata Yuslam Fauzi, Direktur Utama BSM, akan digunakan untuk ekspansi bisnis di sepanjang tahun ini dan tahun-tahun berikutnya. “Ini memang menjadi bagian dari Rencana Bisnis Bank 2012 – 2013,” ujarnya, Kamis (3/1). Selain itu, penyertaan modal Bank Mandiri terhadap BSM bakal menopang target pertumbuhan aset tahun ini yang dipatok mencapai 25%. Sekadar informasi, per kuartal ketiga 2012, BSM membukukan aset sebesar Rp 51 triliun. Sebesar Rp 42 triliun di antaranya mengalir untuk pembiayaan, terdiri dari usaha kecil dan menengah sebanyak Rp 33 triliun dan korporasi Rp 9 triliun.