Bank Victoria (BVIC) Terbitkan NCD Rp 220 Miliar, Ini Tujuannya Penggunaan Dananya



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Victoria International Tbk (BVIC) akan menerbitkan negotiable certificate of deposit (NCD) senilai Rp 220 miliar.

Wakil Direktur Utama Bank Victoria International Rusli mengatakan, pendanaan tersebut ditujukan untuk meningkatkan modal kerja dalam rangka pengembangan usaha.

"Ini terutama untuk pemberian kredit serta memperbaiki maturity profile pendanaan secara keseluruhan, dan mempersempit maturity gap," jelasnya dalam keterbukaan di Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (6/9).


Baca Juga: 19 Bank Umum Belum Penuhi Batas Modal Inti, Beberapa Siapkan Rights Issue

Penerbitan NCD tersebut dilakukan pada 1 September 2022.  Instrumen pendanaan itu terdiri dari dua seri. Seri A sejumlah Rp 60 miliar, dan seri B sebesar Rp 160 miliar.

NCD Bank Victoria Seri A memiliki 9 bulan dengan tingkat diskonto 6,00%, dan jatuh tempo pada 1 Juni 2023.

Lalu, seri B memiliki jangka waktu 12 bulan dan akan jatuh tempo pada 30 Agustus 2023 dengan tingkat diskonto 6,50%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari