KONTAN.CO.ID - YOGYAKARTA. Penyaluran pembiayaan ultra mikro berskema syariah yang digagas Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melalui Bank Wakaf Mikro (BWM) semakin berkembang. Hingga 15 April 2018, program yang dimulai sejak Oktober 2017 ini, sudah menyalurkan pinjaman kepada pelaku usaha mikro di kalangan pesantren sebesar Rp 4,18 miliar. Anto Prabowo, Deputi Komisioner Manajemen Strategis dan Logistik OJK mengatakan, pinjaman tersebut disalurkan kepada 4.152 nasabah melalui Bank Wakaf Mikro yang sudah beroperasi saat ini. "Sampai saat ini dari dana yang disalurkan tidak ada kredit macet," kata Anto di Yogyakarta, Sabtu (5/5).
Bank Wakaf Mikro salurkan pinjaman Rp 4,18 miliar, nihil kredit macet
KONTAN.CO.ID - YOGYAKARTA. Penyaluran pembiayaan ultra mikro berskema syariah yang digagas Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melalui Bank Wakaf Mikro (BWM) semakin berkembang. Hingga 15 April 2018, program yang dimulai sejak Oktober 2017 ini, sudah menyalurkan pinjaman kepada pelaku usaha mikro di kalangan pesantren sebesar Rp 4,18 miliar. Anto Prabowo, Deputi Komisioner Manajemen Strategis dan Logistik OJK mengatakan, pinjaman tersebut disalurkan kepada 4.152 nasabah melalui Bank Wakaf Mikro yang sudah beroperasi saat ini. "Sampai saat ini dari dana yang disalurkan tidak ada kredit macet," kata Anto di Yogyakarta, Sabtu (5/5).