KONTAN.CO.ID - JAKARTA. BNI menandatangani kerja sama terkait peningkatan pelayanan nasabah dengan Direktorat Jenderal Pajak di Kantor Pusat DJP pada Selasa (28/6) di Jakarta. Direktur Jenderal Pajak Suryo Utomo menyampaikan, kerja sama ini akan meliputi peningkatan layanan perbankan terkait perpajakan untuk mendukung layanan perbankan dan pelaksanaan tugas perpajakan. "Kami mengapresiasi BNI yang proaktif ikut membantu pembaruan sistem inti administrasi perpajakan ini. Sistem Inti Administrasi Perpajakan [SIAP] tidak dapat berdiri sendiri dan membutuhkan dukungan dari sistem institusi lain," kata Suryo, dalam keterangan resmi, Rabu (29/6).
Bantu DJP, BNI Buka Kerjasama Peningkatan Layanan Nasabah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. BNI menandatangani kerja sama terkait peningkatan pelayanan nasabah dengan Direktorat Jenderal Pajak di Kantor Pusat DJP pada Selasa (28/6) di Jakarta. Direktur Jenderal Pajak Suryo Utomo menyampaikan, kerja sama ini akan meliputi peningkatan layanan perbankan terkait perpajakan untuk mendukung layanan perbankan dan pelaksanaan tugas perpajakan. "Kami mengapresiasi BNI yang proaktif ikut membantu pembaruan sistem inti administrasi perpajakan ini. Sistem Inti Administrasi Perpajakan [SIAP] tidak dapat berdiri sendiri dan membutuhkan dukungan dari sistem institusi lain," kata Suryo, dalam keterangan resmi, Rabu (29/6).