JAKARTA. Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) menganggap ada lima sektor bisnis yang bisa membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi domestik lebih tinggi. Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro, mengatakan, sektor pertama yang harus didorong adalah industri pengolahan nonmigas atau manufaktur. Menurut Bambang, memang sudah saatnya pemerintah kembali lagi mendorong industri manufaktur. Sektor kedua yang perlu didorong adalah pertanian. Bambang menuturkan, kebutuhan pangan domestik masih cukup besar sehingga sektor tersebut harus didorong. Kendati demikian, kelebihan di sektor pertanian dinilai masih punya potensi ekspor dan dapat didorong industri manufaktur yang berbasis hasil pertanian.
Bappenas: Ini lima sektor pendorong ekonomi
JAKARTA. Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) menganggap ada lima sektor bisnis yang bisa membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi domestik lebih tinggi. Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro, mengatakan, sektor pertama yang harus didorong adalah industri pengolahan nonmigas atau manufaktur. Menurut Bambang, memang sudah saatnya pemerintah kembali lagi mendorong industri manufaktur. Sektor kedua yang perlu didorong adalah pertanian. Bambang menuturkan, kebutuhan pangan domestik masih cukup besar sehingga sektor tersebut harus didorong. Kendati demikian, kelebihan di sektor pertanian dinilai masih punya potensi ekspor dan dapat didorong industri manufaktur yang berbasis hasil pertanian.