Barcelona sempat cegah Lionel Messi pindah ke PSG, tuntut soal Financial Fair Play



KONTAN.CO.ID - BARCELONA. Barcelona tidak mudah melepas Lionel Messi pindah ke PSG. Kini Blaugrana dilaporkan sedang proses banding soal Financial Fair Play pada klub Paris Saint Germain.

Kepastian Lionel Messi pindah dari Barcelona ke PSG belum dinyatakan secara resmi. PSG dengan mudah merayu Lionel Messi, dengan kini Blaugrana telah menganggu upaya tersebut.

Keluhan telah diajukan ke Komisi Eropa dalam upaya untuk mencegah Paris Saint Germain merekrut Lionel Messi.


Laporan Marca, terdapat keluhan Barcelona soal keuangan dari PSG. Ini didasarkan pada fakta keuangan bahwa Financial Fair Play tidak berlaku untuk PSG dari upaya mendapat tanda tangan Messi.

Baca Juga: Tinggalkan Barcelona, Lionel Messi bicarakan kontrak dengan PSG?

Wakil dari Barcelona, Dr. Juan Branco mampu menampilkan beberapa alasan bahwa PSG lebih buruk dari Barcelona.

Branco menilai bahwa Paris Saint Germain seharusnya tidak bisa merekrut Lionel Messi.

"Rasio keuangn PSG dalam hal Financial Fair Play lebih buruk daripada Barcelona," pernyataan yang dikirim ke Pengadilan Banding Komisi Eropa oleh Branco atas nama anggota Barcelona.

Data yang diungkap oleh Barcelona yakni soal alokasi pendapatan PSG untuk menggaji pemain seperti Lionel Messi.

Branco menambahkan bahwa pendapatan PSG hampir seluruhnya digunakan untuk menggaji pemain dalam semusim.

Baca Juga: Lionel Messi ramaikan lini depan PSG, ada potensi Kylian Mbappe ke Real Madrid?

"Pada musim 2019/20, 99 persen pendapatan Paris Saint Germain digunakan untuk gaji pemain, sedangkan Barcelona 54 persen." imbuh Branco dilansir dari Marca.

Laporan Barcelona yang telah dikirim, sekarang tertunda dalam proses di Komisi Eropa. Klub masih berharap untuk memblokir kepindahan Lionel Messi ke PSG.

Pihak Dr. Juan Branco dan rekan mengklaim bahwa persaingan soal Lionel Messi telah terdistorsi oleh pengeluaran klub PSG.

Alasan kenapa Lionel Messi pindah dari Barcelona yakni diketahui peraturan La Liga soal Financial Fair Play.

Joan Laporta tidak dapat memperbarui kontrak Messi dengan pemain mengambil pengurangan gaji 50 persen.

Baca Juga: Menangis sedih, Lionel Messi ucapkan selamat tinggal kepada FC Barcelona

Angka tersebut membuat Barcelona mencatat angka 110 persen dari batas gaji diberlakukan oleh badan Eropa dan La Liga.

PSG tercatat menggaji pemain supestar dengan uang yang besar. Gaji Neymar, Kylian Mbappe, dan Lionel Messi mencapai angka £100 juta (1,9 triliun) per musim.

Barcelona telah berupaya untuk mencegah Paris Saint Germain, namun kini Lionel Messi telah berpisah secara resmi.

Lionel Messi akan segera menandatangi kontrak dengan PSG awal pekan ini. Messi akan menerima € 35 juta (Rp 591 miliar) permusim. Selain itu La Pulga akan dijadwalkan akan menjalankan tes medis.

Selanjutnya: Lionel Messi pindah dari Barcelona, jawab tantangan Cristiano Ronaldo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News