KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Untuk keempat kalinya, KONTAN bersama dengan platform investasi Bareksa, menggelar penghargaan tahunan bagi pelaku industri reksadana. Melalui hajatan bertajuk Bareksa-Kontan-OVO 4th Fund Awards 2020 ini, kami memberikan apresiasi kepada produk reksadana, manajer investasi serta tokoh, yang telah berkontribusi bagi pengembangan industri reksadana di Indonesia. Penilaian dalam award ini dilakukan secara independen, obyektif, transparan, dan samasekali tidak dikaitkan dengan kepentingan komersial apapun. Proses pemeringkatan dikawal Dewan Juri, yang terdiri dari: Mas Achmad Daniri (Ketua Komite Nasional Kebijakan Governance/KNKG), Lukas Setia Atmadja, (Akademisi Universitas Prasetya Mulya), dan Ardian Taufik Gesuri (Pemimpin Redaksi KONTAN). Pemeringkatan reksadana dan manajer investasi terbaik dibuat berdasarkan data kinerja per Juni 2020.
Bareksa-KONTAN-OVO Sematkan Penghargaan bagi Reksadana Ritel Terbaik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Untuk keempat kalinya, KONTAN bersama dengan platform investasi Bareksa, menggelar penghargaan tahunan bagi pelaku industri reksadana. Melalui hajatan bertajuk Bareksa-Kontan-OVO 4th Fund Awards 2020 ini, kami memberikan apresiasi kepada produk reksadana, manajer investasi serta tokoh, yang telah berkontribusi bagi pengembangan industri reksadana di Indonesia. Penilaian dalam award ini dilakukan secara independen, obyektif, transparan, dan samasekali tidak dikaitkan dengan kepentingan komersial apapun. Proses pemeringkatan dikawal Dewan Juri, yang terdiri dari: Mas Achmad Daniri (Ketua Komite Nasional Kebijakan Governance/KNKG), Lukas Setia Atmadja, (Akademisi Universitas Prasetya Mulya), dan Ardian Taufik Gesuri (Pemimpin Redaksi KONTAN). Pemeringkatan reksadana dan manajer investasi terbaik dibuat berdasarkan data kinerja per Juni 2020.