JAKARTA. Penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Tipideksus) Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri menyelesaikan penggeledahan di Kantor Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas), Rabu (6/5) dini hari. Direktur Tipideksus Bareskrim Polri Brigjen (Pol) Victor Edison Simanjuntak mengatakan, penyidik menyita sejumlah dokumen yang mendukung penyidikan perkara dugaan korupsi dan pencucian uang yang melibatkan SKK Migas dengan PT Trans-Pacific Petrochemical Indotama (PT TPPI). "Ada banyak yang kami sita. Total ada tiga boks besar. Berita acara penyitaannya saja sampai lima lembar," ujar Victor seusai penggeledahan di Wisma Mulia, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu dini hari.
Bareskrim geledah SKK Migas 8 jam, ini hasilnya
JAKARTA. Penyidik Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Tipideksus) Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri menyelesaikan penggeledahan di Kantor Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas), Rabu (6/5) dini hari. Direktur Tipideksus Bareskrim Polri Brigjen (Pol) Victor Edison Simanjuntak mengatakan, penyidik menyita sejumlah dokumen yang mendukung penyidikan perkara dugaan korupsi dan pencucian uang yang melibatkan SKK Migas dengan PT Trans-Pacific Petrochemical Indotama (PT TPPI). "Ada banyak yang kami sita. Total ada tiga boks besar. Berita acara penyitaannya saja sampai lima lembar," ujar Victor seusai penggeledahan di Wisma Mulia, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu dini hari.