JAKARTA. Bareskrim Polri terus mengusut kasus dugaan korupsi di tubuh Pelindo II terkait pengadaan sepuluh unit mobile crene. Setelah penggeledahan di kantor Pelindo II dikawasan Pelabuhan Tanjung Priok, Bareskrim terus memanggil saksi untuk dimintai keterangan. Kepala Subdirektorat Tindak Pidana Pencucian Uang Bareskrim Polri Kombes (Pol) Golkar Pangarso mengaku bakal terus mengusut kasus tersebut dan bakal segera memanggil Direktur Utama Pelindo II, RJ Lino untuk dimintai keterangan. "Pastinya (memeriksa RJ Lino)," tegasnya kepada KONTAN melalui pesan singkat, Kamis (17/9). Namun, Pangarso tidak menjelaskan kapan mereka akan memanggil orang nomor satu di Pelindo II tersebut.
Bareskrim pastikan periksa RJ Lino
JAKARTA. Bareskrim Polri terus mengusut kasus dugaan korupsi di tubuh Pelindo II terkait pengadaan sepuluh unit mobile crene. Setelah penggeledahan di kantor Pelindo II dikawasan Pelabuhan Tanjung Priok, Bareskrim terus memanggil saksi untuk dimintai keterangan. Kepala Subdirektorat Tindak Pidana Pencucian Uang Bareskrim Polri Kombes (Pol) Golkar Pangarso mengaku bakal terus mengusut kasus tersebut dan bakal segera memanggil Direktur Utama Pelindo II, RJ Lino untuk dimintai keterangan. "Pastinya (memeriksa RJ Lino)," tegasnya kepada KONTAN melalui pesan singkat, Kamis (17/9). Namun, Pangarso tidak menjelaskan kapan mereka akan memanggil orang nomor satu di Pelindo II tersebut.