KONTAN.CO.ID - Bareskrim Polri membuka posko Crisis Center sejak Kamis (16/8) terkait kasus dugaan penipuan dan penggelapan agen perjalanan First Travel. Hingga Sabtu (18/8), Bareskrim menerima lebih dari 1.000 pengaduan masyarakat, baik langsung melalui posko maupun lewat email. "Jumlah total pengaaduan yang datang langsung 820 orang," ujar Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Pol Martinus Sitompul melalui keterangan tertulis, Senin (21/8). Sementara itu, pengaduan yang masuk ke email korban.ft@gmail.com sebanyak 761 orang. Crisis Center terkait First Travel dibuka sebagai tempat aduan masyarakat atau calon jemaah umrah yang menjadi korban agen perjalanan itu.
Bareskrim terima lebih 1.000 aduan ke First Travel
KONTAN.CO.ID - Bareskrim Polri membuka posko Crisis Center sejak Kamis (16/8) terkait kasus dugaan penipuan dan penggelapan agen perjalanan First Travel. Hingga Sabtu (18/8), Bareskrim menerima lebih dari 1.000 pengaduan masyarakat, baik langsung melalui posko maupun lewat email. "Jumlah total pengaaduan yang datang langsung 820 orang," ujar Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Pol Martinus Sitompul melalui keterangan tertulis, Senin (21/8). Sementara itu, pengaduan yang masuk ke email korban.ft@gmail.com sebanyak 761 orang. Crisis Center terkait First Travel dibuka sebagai tempat aduan masyarakat atau calon jemaah umrah yang menjadi korban agen perjalanan itu.