KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga saham PT Citra Putra Realty Tbk (CLAY) langsung terbang seminggu setelah pencatatan saham perdana. tercatat bergarak menukik diluar batas kewajaran. Bahkan sejak penetapan harga penawaran umum perdana atau initial public offering (IPO) sebesar Rp 180 per saham, saham CLAY melompat hingga 413% ke level Rp 925 per saham. Hari ini saja, Jumat (25/1), perusahaan yang bergerak di industri perhotelan ini sudah naik sebesar 25%. Ini melengkapi lonjakan yang terjadi saat IPO sebesar 70%. Bahkan, kenaikan saham CLAY tercatat selalu di atas 20% setiap harinya. Tidak tinggal diam, Bursa Efek Indonesia (BEI) pun mengumumkan unusual market activity (UMA) atas saham CLAY. Kemarin, BEI menginformasikan bahwa telah terjadi peningkatan harga saham CLAY yang di luar kebiasaan.
Baru listing sepekan, harga saham Citra Putra Realty (CLAY) sudah naik 413%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga saham PT Citra Putra Realty Tbk (CLAY) langsung terbang seminggu setelah pencatatan saham perdana. tercatat bergarak menukik diluar batas kewajaran. Bahkan sejak penetapan harga penawaran umum perdana atau initial public offering (IPO) sebesar Rp 180 per saham, saham CLAY melompat hingga 413% ke level Rp 925 per saham. Hari ini saja, Jumat (25/1), perusahaan yang bergerak di industri perhotelan ini sudah naik sebesar 25%. Ini melengkapi lonjakan yang terjadi saat IPO sebesar 70%. Bahkan, kenaikan saham CLAY tercatat selalu di atas 20% setiap harinya. Tidak tinggal diam, Bursa Efek Indonesia (BEI) pun mengumumkan unusual market activity (UMA) atas saham CLAY. Kemarin, BEI menginformasikan bahwa telah terjadi peningkatan harga saham CLAY yang di luar kebiasaan.