KONTAN.CO.ID - KUALA LUMPUR. Malaysia membatalkan proyek kereta cepat yang menggunakan dana pinjaman dari China. Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad mengakui negaranya tak akan sanggup membayar utang sekaligus bunga atas pinjaman tersebut. Dikutip dari South China Morning Post, Mahathir bilang Malaysia akan jatuh miskin jika melanjutkan proyek East Coast Rail Link senilai US$ 20 miliar tersebut. Ia pun berharap pihak Tiongkok bisa memahami kesulitan negaranya. Komentar Mahathir tampaknya ditujukan untuk memastikan tidak akan ada rasa tersinggung dari pihak Beijing akibat pembatalan tersebut. "Ini bukan karena kami tidak ingin menghormati kontrak kami, hanya saja tetapi kami tidak bisa membayarnya," kata Mahathir.
Batalkan proyek kereta dari pinjaman China, Mahathir: Kami bisa jatuh miskin
KONTAN.CO.ID - KUALA LUMPUR. Malaysia membatalkan proyek kereta cepat yang menggunakan dana pinjaman dari China. Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad mengakui negaranya tak akan sanggup membayar utang sekaligus bunga atas pinjaman tersebut. Dikutip dari South China Morning Post, Mahathir bilang Malaysia akan jatuh miskin jika melanjutkan proyek East Coast Rail Link senilai US$ 20 miliar tersebut. Ia pun berharap pihak Tiongkok bisa memahami kesulitan negaranya. Komentar Mahathir tampaknya ditujukan untuk memastikan tidak akan ada rasa tersinggung dari pihak Beijing akibat pembatalan tersebut. "Ini bukan karena kami tidak ingin menghormati kontrak kami, hanya saja tetapi kami tidak bisa membayarnya," kata Mahathir.