Batavia Air pailit, 150.000 penumpang terlantar



JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemhub) mencatat ada 150.000 reservasi calon penumpang Batavia Air yang gagal berangkat setelah PT Metro Batavia, selaku pemilik operator diputuskan pailit oleh Pengadilan Niaga Jakarta Pusat.

Djoko Murjatmodjo, Direktur Angkutan Udara Direktorat Jenderal Perhubungan Udara, Kemhub menyebutkan, jumlah 150.000 reservasi penumpang tersebut tercatat sebagai calon penumpang sampai keberangkatan Desember 2013.

"Namun 80% dari 150.000 reservasi itu diperkirakan bisa terangkut sampai 30 April 2013," ujarnya kepada wartawan di Hotel Milenium, Jakarta, Jumat (8/2). Dia bilang, 20% dari sisa penumpang akan dicarikan maskapai yang lain setelah 30 April.


Djoko optimistis, sebagian besar penumpang Batavia Air bisa diangkut, karena pihaknya sudah mendapat kesediaan dari tiga maskapai penerbangan yang mau menerbangkan para penumpang tersebut.

Ketiga maskapai itu adalah; Mandala Airlines, Citilink dan Express Air. "Dalam beberapa hari ini Mandala sudah dapat mengakomodasi sekitar seribu penumpang," ujar Djoko.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri