JAKARTA. Harga batubara berhasil rebound pada akhir pekan. Diperkirakan, jangka pendek, kans batubara untuk naik masih terbuka dengan dukungan sejumlah katalis positif. Mengutip Bloomberg, Jumat (8/4) harga batubara kontrak pengiriman Mei 2016 di ICE Futures Exchange naik 0,30% ke level US$ 48,65 per metrik ton dibanding hari sebelumnya. Meski demikian, sepekan, harganya masih turun 2,40%. Analis Central Capital Futures Wahyu Tri Wibowo mengatakan, kenaikan harga batubara didukung rebound harga komoditas energi, terutama minyak mentah. Melesatnya harga minyak mentah WTI yang kembali menyentuh level US$ 39 per barel menopang laju harga batubara. “Selain ada dorongan dari rebound teknikal pasca koreksi tiga hari beruntun sebelumnya,” tuturnya.
Batubara punya kans naik di jangka pendek
JAKARTA. Harga batubara berhasil rebound pada akhir pekan. Diperkirakan, jangka pendek, kans batubara untuk naik masih terbuka dengan dukungan sejumlah katalis positif. Mengutip Bloomberg, Jumat (8/4) harga batubara kontrak pengiriman Mei 2016 di ICE Futures Exchange naik 0,30% ke level US$ 48,65 per metrik ton dibanding hari sebelumnya. Meski demikian, sepekan, harganya masih turun 2,40%. Analis Central Capital Futures Wahyu Tri Wibowo mengatakan, kenaikan harga batubara didukung rebound harga komoditas energi, terutama minyak mentah. Melesatnya harga minyak mentah WTI yang kembali menyentuh level US$ 39 per barel menopang laju harga batubara. “Selain ada dorongan dari rebound teknikal pasca koreksi tiga hari beruntun sebelumnya,” tuturnya.