KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penggunaan energi baru dan terbarukan (EBT) dalam pemenuhan kebutuhan energi listrik di dalam negeri semakin meluas. Di sebagian daerah, bauran EBT dalam pemenuhan listrik sudah lebih besar. Misalnya saja di wilayah Sumatera Barat (Sumbar). General Manager PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Sumatera Barat, Toni Wahyu Wibowo mengungkapkan, saat ini hampir 52% listrik yang dikonsumsi masyarakat wilayah Sumatera Barat berasal dari energi baru terbarukan EBT. Sumbernya berasal dari tiga pembangkit listrik tenaga air (PLTA) dengan total kapasitas 252,91 MW, 1 unit pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP), 2 unit pembangkit listrik tenaga gas (PLTG), dan belasan PLTM.
Bauran EBT dalam Pemenuhan Kebutuhan Listrik Sumbar Capai 52%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Penggunaan energi baru dan terbarukan (EBT) dalam pemenuhan kebutuhan energi listrik di dalam negeri semakin meluas. Di sebagian daerah, bauran EBT dalam pemenuhan listrik sudah lebih besar. Misalnya saja di wilayah Sumatera Barat (Sumbar). General Manager PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Sumatera Barat, Toni Wahyu Wibowo mengungkapkan, saat ini hampir 52% listrik yang dikonsumsi masyarakat wilayah Sumatera Barat berasal dari energi baru terbarukan EBT. Sumbernya berasal dari tiga pembangkit listrik tenaga air (PLTA) dengan total kapasitas 252,91 MW, 1 unit pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP), 2 unit pembangkit listrik tenaga gas (PLTG), dan belasan PLTM.