KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bayan Resources Tbk (BYAN) akan melakukan aksi korporasi berupa pemecahan nilai saham alias stock split. Emiten tambang batubara ini akan melakukan stock split dengan rasio 1:10. Untuk memuluskan aksi korporasi ini, BYAN akan melaksanakan rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) untuk meminta restu pemegang saham pada 17 November 2022 mendatang. Adapun pengajuan permohonan pencatatan penambahan saham ke Bursa Efek Indonesia (BEI) diestimasikan pada November 2022. Sementara jadwal perdagangan saham dengan nominal baru diestimasikan pada Desember 2022.
Bayan Resources (BYAN) Akan Stock Split 1:10, Minta Restu RUPSLB Bulan Depan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bayan Resources Tbk (BYAN) akan melakukan aksi korporasi berupa pemecahan nilai saham alias stock split. Emiten tambang batubara ini akan melakukan stock split dengan rasio 1:10. Untuk memuluskan aksi korporasi ini, BYAN akan melaksanakan rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) untuk meminta restu pemegang saham pada 17 November 2022 mendatang. Adapun pengajuan permohonan pencatatan penambahan saham ke Bursa Efek Indonesia (BEI) diestimasikan pada November 2022. Sementara jadwal perdagangan saham dengan nominal baru diestimasikan pada Desember 2022.