KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bayan Resources Tbk (
BYAN), perusahaan yang dimiliki oleh orang terkaya di Indonesia, Low Tuck Kwong, akan membagikan dividen. BYAN akan membagikan dividen dari laba tahun 2022 sebesar US$ 1,8 miliar pada tahun ini. Dari jumlah tersebut, dividen senilai US$ 1 miliar telah dibagikan sebagai dividen interim dan sisanya sebesar US$ 800 juta atau sekitar Rp 11,76 triliun akan segera dibagikan pada bulan Mei 2023. Jenny Quantero, Direktur dan Sekretaris Perusahaan Bayan Resources, menjelaskan bahwa total dividen yang akan dibagikan mencapai US$ 1,8 miliar. Dividen interim sebesar US$ 1 miliar telah dibagikan pada Januari 2023 dengan pembagian dividen sebesar US$ 0,03 per saham.
Baca Juga: Bayan Resources (BYAN) Siapkan Capex hingga US$ 250 Juta di 2023, untuk Apa Saja? Sedangkan untuk sisa dividen sebesar US$ 800 juta atau setara dengan US$ 0,024 per saham, akan dibagikan sesuai dengan peraturan IDX yaitu paling lambat 30 hari setelah Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).
Jenny mengatakan bahwa diharapkan dividen tersebut dapat dibagikan pada bulan depan dan akan segera diumumkan di website Bayan.
Baca Juga: Bayan Resources (BYAN) Ungkap Biaya Peledak Meningkat pada 2022, Ini Penyebabnya Selama tahun lalu, BYAN berhasil membukukan laba bersih senilai US$ 2,17 miliar atau sekitar dengan Rp 32 triliun. Realisasi ini naik sebesar 79,7% dari pendapatan BYAN di tahun 2021 yang hanya sebesar US$ 1,21 miliar. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Noverius Laoli