Bayern Munchen vs Lazio di Liga Champions: Misi sulit Si Elang taklukan The Bavarian



KONTAN.CO.ID - MUNCHEN. Laga Bayern Munchen vs Lazio akan tersaji pada lanjutan leg kedua Liga Champions. Lazio bertamu ke Bayern Munchen di Allianz Arena pada Kamis (18/3) pukul 03.00 WIB. 

Sang juara bertahan tampil dominan pada leg pertama di Stadio Olimpico saat mengalahkan Lazio 4-1. The Bavarian melaju untuk memimpin 3-0 di babak pertama dengan gol-gol dari Robert Lewandowski, Jamal Musiala, dan Leroy Sane.

Setelah jeda, Joaquin Correa membalaskan satu gol untuk Si Elang. Namun, Francesco Acerbi memasukkan satu gol ke gawangnya sendiri untuk memberi Bayern Munchen gol tandang keempat pada malam itu.


Untuk membalikkan keadaan dari The Bavarian, Lazio perlu menang di leg kedua dengan keadaan 4 gol tanpa balas nanti malam.

Baca Juga: Bayern Munchen vs Tigres: The Bavarian raih sextuple

Pasukan Hansi Flick memiliki kemenangan beruntun di Bundesliga pada akhir pekan sebagai pemanasan untuk leg kedua Liga Champions. Leon Goretzka, Serge Gnabry dan Robert Lewandowski mencetak gol dalam kemenangan 3-1 untuk pasukan Hansi Flick melawan Werder Bremen di Weserstadion.

Mengutip dari Sportskeeda, setelah leg pertama itu, Lazio kalah dalam dua pertandingan Serie A berturut-turut. Pertama Si Elang kalah melawan Bologna dan kedua kontra Juventus. Namun, mereka kembali ke jalur kemenangan di akhir pekan ketika mereka mengalahkan Crotone 3-2.

Head-to-Head Bayern Munchen vs Lazio hanya berlangsung sekali yakni pada leg pertama di Roma. Bahkan, jika mereka tidak mampu membalikkan keadaan, Lazio akan berusaha menunjukkan performa terbaik pada ajang Liga Champions di Allianz Arena.

Baca Juga: Lampaui Messi dan Ronaldo, Robert Lewandowski ikuti jejak Luka Modric

Kondisi Skuad Bayern Munchen

Menjelang berlaga kembali di Liga Champions, pemain seperti Corentin Tolisso, Douglas Costa, dan Tanguy Nianzou karena cedera.

David Alaba absen dalam perjalanan ke Werder Bremen karena cedera dan tidak mengambil risiko melawan Lazio.

Sementara Leroy Sane akan menjadi starter setelah bermain dari bangku cadangan di laga Bundesliga terakhir.

Alexander Nubel kemungkinan akan turun menjadi starter yang jarang untuk menggantikan Manuel Neuer, dilansir dari Sportsmole.

Di laga Bayern Munchen vs Lazio, Flick masih mempercayai Robert Lewandowski untuk menjadi ujung tombak The Bavarian.

Baca Juga: Lazio vs Bayern Munchen di Liga Champions: The Bavarian tumbangkan Si Elang 1-4