BBCA dan BMRI Terbanyak, Cek Saham yang Banyak Dilego Asing Kemarin



KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali ditutup di zona merah pada awal pekan ini. Dengan demikian, IHSG telah turun tiga hari berturut-turut.

Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) IHSG melorot 0,67% atau terpangkas 43,68 poin ke level 6.471,94 pada penutupan perdagangan Senin (17/3/2025).

Sepanjang perdagangan IHSG bergerak di level terendah 6.445 dan level tertinggi 6.557.


Baca Juga: BBRI dan BMRI Diborong, Cek Saham Net Buy Terbesar Asing Kemarin

Total volume perdagangan saham di BEI pada Senin mencapai 19,86 miliar dengan nilai transaksi Rp 9,74 triliun.

Ada 279 saham yang turun, 308 saham yang naik dan 219 saham lainnya stagnan.

Investor asing melanjutkan net sell jumbo sebesar Rp 885,84 miliar di seluruh pasar.

Baca Juga: BMRI dan BBRI Terbanyak, Intip Saham yang Banyak Dilepas Asing Kemarin

Berikut 10 saham net sell terbesar asing pada Senin:

1. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 611,03 miliar 2. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp 304,01 miliar 3. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) Rp 143,98 miliar 4. PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp 45,75 miliar 5. PT Vale Indonesia Tbk (INCO) Rp 21,95 miliar 6. PT Alamtri Resources Indonesia Tbk (ADRO) Rp 19,77 miliar 7. PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) Rp 18,12 miliar 8. PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) Rp 17,57 miliar 9. PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) Rp 17,44 miliar 10. PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN) Rp 13,87 miliar

 
BBCA Chart by TradingView

Selanjutnya: Emiten Otomotif dan Komponennya Tadah Berkah dari Lebaran, Cek Rekomendasi Analis

Menarik Dibaca: 25 Caption Bukber Penuh Kehangatan Untuk Lengkapi Foto Buka Bersama Sahabat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli