KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (
IHSG) melanjutkan reli di hari keempat pada perdagangan awal pekan ini.
Hal ini juga bertepatan jelang pelantikan Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang kebijakannya sangat mempengaruhi bursa saham global termasuk Indonesia.
Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) IHSG menguat 0,22% ke level 7.170,73 pada penutupan perdagangan Senin (20/1/2025).
Baca Juga: IHSG Lanjut Reli di Hari ke-4, Cek Saham yang Banyak Diborong Asing di Awal Pekan Sepanjang perdagangan IHSG bergerak di zona hijau dengan level terendah 7.165 an level tertinggi 7.201.
Total volume perdagangan saham di BEI mencapai 19,57 miliar dengan nilai transaksi Rp 10,63 triliun.
Ada 320 saham yang naik, 277 saham yang turun dan 214 saham lainnya yang tidak berubah.
Kendati IHSG menguat, tapi asing membukukan
net sell atau jual bersih sebesar Rp 276,27 miliar di seluruh pasar.
Baca Juga: IHSG Berpotensi Terkoreksi pada Selasa (21/1), Investor Fokus ke Pelantikan Trump Berikut 10 saham
net sell terbesar asing pada Senin:
1. PT Bank Central Asia Tbk (
BBCA) Rp 799,71 miliar 2. PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (
GOTO) Rp 106,73 miliar 3. PT Medikaloka Hermina Tbk (
HEAL) Rp 29,23 miliar 4. PT Amman Mineral Internasional Tbk (
AMMN) Rp 15,19 miliar 5. PT Bukalapak.com Tbk (
BUKA) Rp 6,41 miliar 6. PT Telkom Indonesia Tbk (
TLKM) Rp 5,08 miliar 7. PT Sarana Menara Nusantara Tbk (
TOWR) Rp 5,0 miliar 8. PT Barito Renewabels Energy Tbk (
BREN) Rp 4,3 miliar 9. PT MNC Land Tbk (
KPIG) Rp 4,3 miliar 10. PT Ciputra Development Tbk (
CTRA) Rp 4,04 miliar
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Noverius Laoli