BBRI, ASII dan BBCA Banyak Diborong Asing Saat IHSG Turun, Kamis (22/8)



KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengakhiri reli 4 harinya pada perdagangan Kamis (22/8).

Sejak awal perdagangan hingga penutupan IHSG bergerak di zona merah.

Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) IHSG terkoreksi 65,91 poin atau 0,87% ke level 7.488,67 pada penutupan perdagangan.


Baca Juga: Asing Net Sell Jumbo Rp 1,10 Triliun Saat IHSG Turun, BBRI dan BBCA Banyak Dilepas

Total volume perdagangan saham di BEI pada Kamis mencapai 18,42 miliar dengan nilai transaksi Rp 39,59 triliun.

Ada 389 saham yang turun, 194 saham yang naik dan 202 saham lainnya yang stagnan.

Investor asing melanjutkan net buy jumbo sebesar Rp 1,26 triliun di seluruh pasar. Akumulasi net buy asing sepekan terakhir tembus Rp 5,45 triliun.

Baca Juga: Asing Net Sell Rp 1,5 Triliun, Saham BMRI, BBRI dan BBCA Banyak Dilego di Awal Pekan

Berikut 10 saham net buy terbesar asing pada Kamis:

1. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 944,01 miliar 2. PT Astra International Tbk (ASII) Rp 178,05 miliar 3. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 168,0 miliar 4. PT United Tractors Tbk (UNTR) Rp 127,42 miliar 5. PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp 114,62 miliar 6. PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO) Rp 100,71 miliar 7. PT Mayora Indah Tbk (MYOR) Rp 63,1 miliar 8. PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) Rp 56,5 miliar 9. PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp 40,37 miliar 10. PT Pertamian Geothermal Energy Tbk (PGEO) Rp 30,82 miliar

 
BBRI Chart by TradingView

Selanjutnya: IHSG Terkoreksi, Cek Saham-Saham yang Banyak Dijual Asing Kemarin

Menarik Dibaca: Tak Hanya Manipulatif, Kenali Tanda Lain Pasangan Anda Suka Selingkuh

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli