KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Central Asia Tbk (BCA) berhasil mengantongi laba sebesar Rp 29 triliun sampai dengan September 2022. Capaian tersebut tumbuh 24,8% dari periode yang sama tahun lalu atau year on year (YoY) yang tercatat Rp 23,2 triliun. Pertumbuhan laba bersih ini seiring dengan pertumbuhan pendapatan bunga bersih (NII) sebesar 9,3% YoY menjadi Rp 46,1 triliun. Pendapatan non bunga juga naik 7,8% YoY menjadi Rp 16,7 triliun yang ditopang fee dan komisi tumbuh 15,2%. Pertumbuhan pendapatan bunga sejalan dengan pertumbuhan kredit perseroan yang terus berlanjut. Perseroan membukukan kredit Rp 682 triliun atau tumbuh 12,6% YoY.
BCA (BBCA) Raup Laba Rp 29 Triliun hingga Kuartal III, Melesat 24,8%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Central Asia Tbk (BCA) berhasil mengantongi laba sebesar Rp 29 triliun sampai dengan September 2022. Capaian tersebut tumbuh 24,8% dari periode yang sama tahun lalu atau year on year (YoY) yang tercatat Rp 23,2 triliun. Pertumbuhan laba bersih ini seiring dengan pertumbuhan pendapatan bunga bersih (NII) sebesar 9,3% YoY menjadi Rp 46,1 triliun. Pendapatan non bunga juga naik 7,8% YoY menjadi Rp 16,7 triliun yang ditopang fee dan komisi tumbuh 15,2%. Pertumbuhan pendapatan bunga sejalan dengan pertumbuhan kredit perseroan yang terus berlanjut. Perseroan membukukan kredit Rp 682 triliun atau tumbuh 12,6% YoY.