KONTAN.CO.ID - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) bekerja sama dengan PT Bahana TCW Investment Management (“Bahana TCW”) meluncurkan produk Reksa Dana Bahana Indeks BIPA 35 (BIPA35). Penerbitan produk Reksa Dana terbaru ini menandai komitmen BCA untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam berinvestasi. Produk Reksa Dana BIPA35 akan menjadi Reksa Dana Indeks Pendapatan Tetap pertama di BCA. Produk ini menggunakan pendekatan pasif dengan melakukan replikasi indeks kinerja tolok ukur Indeks Kustom Bahana 35. Dengan alokasi investasi sebesar 80%-100% dalam instrumen pendapatan tetap yang terdaftar pada indeks acuan dan maksimal 20% dari NAV diinvestasikan dalam instrumen pasar uang atau setara kas, BIPA35 cocok bagi investor yang memiliki profil risiko konservatif hingga agresif dan jangka waktu investasi menengah sekitar 3-5 tahun. Direktur BCA Haryanto T. Budiman menyampaikan, “Melalui kehadiran produk Reksa Dana BIPA35, BCA berupaya menawarkan alternatif produk investasi yang dapat membantu para investor untuk mencapai tujuan keuangan yang diinginkan. Kami melihat bahwa minat investasi nasabah BCA yang cukup tinggi pada Reksa Dana Pendapatan Tetap di mana hingga September 2024 secara YoY, produk Reksa Dana Pendapatan Tetap adalah investasi yang paling diminati nasabah setelah produk Reksa Dana Pasar Uang.
BCA Bersama Bahana TCW Hadirkan Reksa Dana BIPA35, Perluas Ragam Pilihan Investasi
KONTAN.CO.ID - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) bekerja sama dengan PT Bahana TCW Investment Management (“Bahana TCW”) meluncurkan produk Reksa Dana Bahana Indeks BIPA 35 (BIPA35). Penerbitan produk Reksa Dana terbaru ini menandai komitmen BCA untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam berinvestasi. Produk Reksa Dana BIPA35 akan menjadi Reksa Dana Indeks Pendapatan Tetap pertama di BCA. Produk ini menggunakan pendekatan pasif dengan melakukan replikasi indeks kinerja tolok ukur Indeks Kustom Bahana 35. Dengan alokasi investasi sebesar 80%-100% dalam instrumen pendapatan tetap yang terdaftar pada indeks acuan dan maksimal 20% dari NAV diinvestasikan dalam instrumen pasar uang atau setara kas, BIPA35 cocok bagi investor yang memiliki profil risiko konservatif hingga agresif dan jangka waktu investasi menengah sekitar 3-5 tahun. Direktur BCA Haryanto T. Budiman menyampaikan, “Melalui kehadiran produk Reksa Dana BIPA35, BCA berupaya menawarkan alternatif produk investasi yang dapat membantu para investor untuk mencapai tujuan keuangan yang diinginkan. Kami melihat bahwa minat investasi nasabah BCA yang cukup tinggi pada Reksa Dana Pendapatan Tetap di mana hingga September 2024 secara YoY, produk Reksa Dana Pendapatan Tetap adalah investasi yang paling diminati nasabah setelah produk Reksa Dana Pasar Uang.