JAKARTA. Perusahaan pembiayaan membutuhkan dukungan pendanaan untuk modal kerja. Dari berbagai alternatif pendanaan, opsi penerbitan obligasi masih dipandang menarik. Roni Haslim, Presiden Direktur PT BCA Finance mengaku masih menimbang-nimbang opsi penerbitan obligasi pada tahun depan. Hal ini bergantung pada situasi ekonomi tahun depan. Apabila secara hitung-hitungan, ongkos penerbitan obligasi cukup murah maka pihaknya tidak menutup kemungkinan meraup dana segar dengan cara ini. "Lihat dulu seperti apa kondisi tahun depan. Apabila kondisi bunga terlalu tinggi maka kami tidak akan ambil opsi penerbitan obligasi meski plafon kami masih besar," ungkap Roni. Roni bilang, tahun ini pihaknya baru saja menerbitkan penawaran umum berkelanjutan (PUB) II dengan total Rp 4 triliun. Adapun PUB II tahap I baru diterbitkan sebesar Rp 1 triliun pada Februari silam. Artinya plafon PUB BCA Finance masih tersisa Rp 3 triliun lagi. Sejauh ini, sumber pendanaan terbesar BCA Finance masih berasal dari induk usaha yakni PT BCA Tbk. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
BCA Finance pertimbangkan rilis obligasi di 2016
JAKARTA. Perusahaan pembiayaan membutuhkan dukungan pendanaan untuk modal kerja. Dari berbagai alternatif pendanaan, opsi penerbitan obligasi masih dipandang menarik. Roni Haslim, Presiden Direktur PT BCA Finance mengaku masih menimbang-nimbang opsi penerbitan obligasi pada tahun depan. Hal ini bergantung pada situasi ekonomi tahun depan. Apabila secara hitung-hitungan, ongkos penerbitan obligasi cukup murah maka pihaknya tidak menutup kemungkinan meraup dana segar dengan cara ini. "Lihat dulu seperti apa kondisi tahun depan. Apabila kondisi bunga terlalu tinggi maka kami tidak akan ambil opsi penerbitan obligasi meski plafon kami masih besar," ungkap Roni. Roni bilang, tahun ini pihaknya baru saja menerbitkan penawaran umum berkelanjutan (PUB) II dengan total Rp 4 triliun. Adapun PUB II tahap I baru diterbitkan sebesar Rp 1 triliun pada Februari silam. Artinya plafon PUB BCA Finance masih tersisa Rp 3 triliun lagi. Sejauh ini, sumber pendanaan terbesar BCA Finance masih berasal dari induk usaha yakni PT BCA Tbk. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News