KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menyatakan mendekati penghujung tahun 2018, produk tabungan tumbuh lebih pelan dibandingkan giro. Direktur BCA Santoso Liem mengatakan, pasca pemerintah menerapkan program pengampunan pajak atau tax amnesty, nasabah perusahaan di BCA menjadi lebih tertib dalam melakukan administrasi. Alhasil, banyak perusahaan yang sebelumnya menggunakan tabungan sebagai penempatan dana berpindah menjadi rekening giro. "Pertumbuhan tabungan di BCA cukup baik, tapi terakhir trennya giro lebih baik daripada tabungan," ujar Santoso saat ditemui di Jakarta, Senin (3/12).
BCA: Masih ada ruang tabungan untuk tumbuh
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menyatakan mendekati penghujung tahun 2018, produk tabungan tumbuh lebih pelan dibandingkan giro. Direktur BCA Santoso Liem mengatakan, pasca pemerintah menerapkan program pengampunan pajak atau tax amnesty, nasabah perusahaan di BCA menjadi lebih tertib dalam melakukan administrasi. Alhasil, banyak perusahaan yang sebelumnya menggunakan tabungan sebagai penempatan dana berpindah menjadi rekening giro. "Pertumbuhan tabungan di BCA cukup baik, tapi terakhir trennya giro lebih baik daripada tabungan," ujar Santoso saat ditemui di Jakarta, Senin (3/12).