KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Central Asia Tbk (BCA) masih memasukkan rencana akuisisi bank kecil ke dalam rencana bisnis bank (RBB) tahun ini. Hanya saja, Sekretaris Perusahaan BCA Jan Hendra menyebut pihaknya belum dapat memberikan rincian terkait bank yang akan dicaplok perseroan. "Kami akan sampaikan kalau sudah waktunya, belum bisa sekarang," ujarnya di Jakarta, Senin (28/5). Memang, sebelumnya BCA dikabarkan akan mengakuisisi maksimal dua bank umum kelompok usaha (BUKU) II. Nantinya, setelah bank tersebut berhasil dimiliki, BCA akan menggabung bank tersebut dan dijadikan anak usaha.
BCA masih lanjutkan rencana akuisisi bank kecil di tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Central Asia Tbk (BCA) masih memasukkan rencana akuisisi bank kecil ke dalam rencana bisnis bank (RBB) tahun ini. Hanya saja, Sekretaris Perusahaan BCA Jan Hendra menyebut pihaknya belum dapat memberikan rincian terkait bank yang akan dicaplok perseroan. "Kami akan sampaikan kalau sudah waktunya, belum bisa sekarang," ujarnya di Jakarta, Senin (28/5). Memang, sebelumnya BCA dikabarkan akan mengakuisisi maksimal dua bank umum kelompok usaha (BUKU) II. Nantinya, setelah bank tersebut berhasil dimiliki, BCA akan menggabung bank tersebut dan dijadikan anak usaha.