KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kredit konsumsi mendominasi restrukturisasi kredit terimbas pandemi virus corona yang dilakukan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA). Hingga pertengahan Mei 2020, perbankan swasta ini telah menerima permintaan restrukturisasi kredit mulai dari Rp 65 triliun hingga Rp 82,6 triliun yang berasal dari sekitar 71.907 debitur. Adapun perinciannya berasal dari debitur segmen bisnis yang senilai Rp 61,8 triliun, dan debitur segmen konsumer senilai Rp 20,8 triliun. Total nilai tersebut setara 13,5% total kredit BCA yang pada Maret 2020 mencapai Rp 612,16 triliun.
BCA restrukturisasi Rp 82,6 triliun kredit yang terimbas pandemi virus corona
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kredit konsumsi mendominasi restrukturisasi kredit terimbas pandemi virus corona yang dilakukan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA). Hingga pertengahan Mei 2020, perbankan swasta ini telah menerima permintaan restrukturisasi kredit mulai dari Rp 65 triliun hingga Rp 82,6 triliun yang berasal dari sekitar 71.907 debitur. Adapun perinciannya berasal dari debitur segmen bisnis yang senilai Rp 61,8 triliun, dan debitur segmen konsumer senilai Rp 20,8 triliun. Total nilai tersebut setara 13,5% total kredit BCA yang pada Maret 2020 mencapai Rp 612,16 triliun.