Beasiswa Cendekia Baznas Tahun 202 Dibuka untuk Jenjang D4-S1, Ini Syaratnya



KONTAN.CO.ID -  Kabar baik bagi mahasiswa jenjang D4 dan S1, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), kembali membuka pendaftaran beasiswa yang bisa Anda coba daftar. 

Program beasiswa yang dibuka adalah Beasiswa Cendekia Baznas yang bekerjasama dengan Perguruan Tinggi Dalam Negeri (PTDN). 

Bersumber dari situs Lembaga Beasiswa Baznas, ada sebanyak 101 PTDN di Indonesia, mulai dari perguruan tinggi Islam, Institut, hingga universitas negeri yang bekerjasama dengan program beasiswa ini. 


Cakupan Beasiswa Cendekia Baznas 2022 yang didapat oleh mahasiswa diantaranya:

1. Subsidi Uang Kuliah Tunggal (UKT) hingga Rp 2.700.000 per semester

2. Pengembangan diri: 

  • Bersama mentor kampus 
  • Bersama tokoh nasional per 3 bulan oleh BAZNAS 
Baca Juga: Gelombang 39 Prakerja Dibuka, Simak Cara Daftarnya di dashboard.prakerja,go.id

Peryaratan beasiswa Cendekia Baznas 2022

1. Mahasiswa S1/D4 semester 5 program reguler di kampus mitra Baznas 

2. Memenuhi salah satu kriteria berikut:

  • Jurusan prioritas: Komputer, profesi (kedokteran, psikologi, keperawatan, farmasi), Teknik, Akuntansi, Statistika, Manajemen Zakat dan Wakaf, Komunikasi, Ekonomi, dan Pendidikan.
  • Memiliki prestasi nasioanal dan/atau internasional (lebih direkomendasikan yang telah tercatat di Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kemendikbud Ristek
  • Memiliki usaha pribadi yang sudah berjalan minimal 6 bulan
  • Menjadi pengurus organisasi kemahasiswaan minimal tingkat jurusan atau organisasi kepemudaan/masyarakat.
3. IPK minimal 3,00 dari skala 4,00

4. Melengkapi berkas persyaratan diantaranya:

  • Pas foto
  • KTP dan Kartu Keluarga
  • Transkrip nilai IPK terakhir
  • Surat rekomendasi dari tokoh masyarakat, pengurus masjid, atau Baznas Kabupaten/Kota (pilih salah satu saja)
  • Surat pernyataan
  • Esai dengan tema “Kontribusiku menjadi generasi zakat”
Baca Juga: Peristiwa-Peristiwa yang Terjadi Sebelum Proklamasi Indonesia 17 Agustus 1945

Periode pendaftaran beasiswa adalah tanggal 26 Juli 2022 hingga 15 Agustus 2022. 

Mahasiswa yang tertarik untuk mengikuti seleksi Beasiswa Cendekia Baznas, bisa mendaftar secara online melalui tautan yang tersedia di situs Lembaga Beasiswa Baznas. 

Peserta akan melewati dua tahap seleksi yaitu seleksi administrasi dan wawancara. Seluruh seleksi bersifat gugur yang artinya jika peserta tidak memenuhi kriteria dan guur, tidak bisa melanjutkan ke tahap selanjutnya. 

Informasi lengkap tentang Beasiswa Cendekia Baznas tahun 2022 bisa Anda lihat di https://beasiswa.baznas.go.id/beasiswa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News