KONTAN.CO.ID - Kabar baik bagi mitra driver Gojek, pendaftaran Beasiswa Gojek 2022 untuk jenjang D3 di politeknik sudah dibuka. Beasiswa ini ditujukan untuk anak dari mitra driver Gojek yang memenuhi kriteria yang dipersyaratkan. Melansir dari situs Gojek, Beasisewa Gojek merupakan program apresiasi dari Gojek untuk mitra driver yang telah menjadi penggerak kemajuan ekonomi dan teknologi di Indonesia.
Cakupan dan daftar politeknik Beasiswa Gojek 2022
Penerima beasiswa nantinya akan mendapatkan bantuan biaya pendidikan berupa Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang dibayar penuh selama 6 semester. Perlu diketahui bahwa Beasiswa Gojek tidak termasuk mencakup biaya hidup. Karenanya, mitra driver diimbau untuk mendaftarkan anaknya di kota tempat tinggalnya. Daftar politeknik yang bisa didaftar oleh calon penerima beasiswa diantaranya:- Politeknik Negeri Jakarta
- Politeknik Elektronika Negeri Surabaya
- Politeknik Negeri Bandung
- Politeknik Negeri Semarang
- Politeknik Negeri Ujung Pandang
- Politeknik Negeri Medan
- Politeknik Negeri Sriwijaya
- Politeknik Negeri Malang
Persyaratan mendaftar Beasiswa Gojek
1. Anak dari mitra driver Gojek yang:- Berstatus aktif dan bebas dari segala bentuk tindak kecurangan
- Memiliki rating minimal 4,8 selama enam bulan terakhir
- Sudah bergabung menjadi Mitra Driver selama lebih dari 2 tahun
- Terdaftar sebagai mitra driver di kota-kota terselenggaranya program beasiswa (Jabodetabek, Medan, Palembang, Bandung, Semarang, Surabaya, Malang, dan Makassar)
- Memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)
- Lulusan SMA, SMK, MA atau Kejar Paket C tiga tahun terakhir (tahun 2020, 2021 dan 2022)
- Ingin menempuh jenjang pendidikan D3 di politeknik pilihan di kota masing-masing.