KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Komunikasi dan Informatika tengah mempelajari dugaan pemrosesan data pribadi tanpa hak yang dilakukan beberapa aplikasi di Google Play Store. Juru Bicara Kementerian Kominfo Dedy Permadi mengatakan, pihaknya juga tengah bekerja sama dengan kepolisian untuk menangani masalah ini. “Koordinasi lebih lanjut dengan pihak Polda Metro Jaya akan dilakukan terkait upaya dan langkah-langkah berikutnya yang akan diambil sesuai ketentuan yang berlaku,” kata Dedy melalui pernyataan tertulis, Kamis (21/4) Dedy juga menyebutkan, Google telah mengambil tindakan terhadap aplikasi yang diduga melakukan pemrosesan data penggunanya secara tanpa hak.
Beberapa Aplikasi Lakukan Pemrosesan Data Pengguna Tanpa Izin, Ini Langkah Kominfo
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Komunikasi dan Informatika tengah mempelajari dugaan pemrosesan data pribadi tanpa hak yang dilakukan beberapa aplikasi di Google Play Store. Juru Bicara Kementerian Kominfo Dedy Permadi mengatakan, pihaknya juga tengah bekerja sama dengan kepolisian untuk menangani masalah ini. “Koordinasi lebih lanjut dengan pihak Polda Metro Jaya akan dilakukan terkait upaya dan langkah-langkah berikutnya yang akan diambil sesuai ketentuan yang berlaku,” kata Dedy melalui pernyataan tertulis, Kamis (21/4) Dedy juga menyebutkan, Google telah mengambil tindakan terhadap aplikasi yang diduga melakukan pemrosesan data penggunanya secara tanpa hak.