MOMSMONEY.ID - Sering disalah artikan sebagai komedo, begini cara mengatasi
sebaceous filament yang sumbat pori-pori kulit. Secara medis,
sebaceous filament adalah hal normal yang terjadi pada kulit. Tampilannya yang sama seperti komedo membuatnya menjadi salah dikira sebagai komedo.
Sebaceous filament adalah bagian dari kulit yang tidak bisa dihilangkan, namun tampilannya dapat diminimalisasi dengan beberapa cara berikut ini.
Gunakan salicylic acid Menggunakan
salicylic acid juga bisa membantu menyamarkan tampilan
sebaceous filament pada area wajah.
Salicylic acid yang merupakan salah satu bahan BHA ini bisa membantu untuk membersihkan pori-pori hingga bagian terdalam. Sehingga masalah
sebaceous filament yang kerap menghalangi pori-pori untuk bernafas bisa diminimalisir dengan menggunakan
salicylic acid. Baca Juga:
Pahami 5 Manfaat Menggunakan Lip Balm untuk Bibir, Lembab dan Sehat Pilih pembersih berbahan minyak Jika ingin meminimalisir tampilan
sebaceous filament yang rawan muncul di area dagu atau di area bibir bawah mulut, cobalah untuk menggunakan pembersih berbahan minyak. Laman
Mind Body Green menyarankan untuk menggunakan pembersih berbahan minyak sebab
sebaceous filament terdiri dari kandungan minyak dan bisa dapat dengan mudah dihilangkan dengan minyak juga. Penggunaan
oil cleansing atau
face balm juga dapat menjadi pilihannya. Rutin lakukan eksfoliasi Kegiatan merawat kulit seperti melakukan eksfoliasi juga penting dilakukan secara rutin. Dengan rutin melakukan eksfoliasi, maka kotoran dan juga debu yang menumpuk hingga bagian dalam kulit dapat dibersihkan juga. Sehingga pori-pori dapat kembali berada dalam kondisi yang bersih dan terhindar dari resiko penumpukan sebum, kotoran, minyak dan debu yang menyebabkan munculnya
sebaceous filament di kulit wajah. Baca Juga:
Menarik Dicoba, Inilah 5 Rahasia Kecantikan Wanita Cina Cobalah retinol
Siapa yang tidak tahu kekuatan
retinol dalam membantu mengatasi permasalahan kulit.
Retinol adalah kandungan dalam
skincare yang memiliki manfaat untuk membantu regenerasi kulit. Melansir dari laman
Byrdie, kandungan
retinol dan
retinoid bisa menjadi kandungan efektif untuk menghilangkan
sebaceous filament. Sebaiknya mulai gunakan
retinol dengan kandungan rendah terlebih dahulu jika belum pernah menggunakan
retinol sebagai
skincare sebelumnya. Jika sudah tahu bedanya, coba atasi
sebaceous filament dengan cara mudah tadi, yuk. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News